Engine Dynamometer merupakan suatu alat uji yang digunakan untuk mengukur suatu kecepatan rotasi mesin (RPM) atau kekuatan dari suatu mesin untuk diuji kelayakan dari mesin tersebut. Selain hanya digunakan untuk pengukuran rotasi mesin dan kekuatan mesin sederhana, engine dynamometer juga dapat digunakan untuk pengembangan mesin seperti kalibrasi pengendali mesin, penyelidikan terperinci mengenai perilaku dan tribology pembakaran mesin itu sendiri.

Dalam sebuah sistem engine dynamometer, aliran air sebanding dengan beban yang diinginkan dan menciptakan ketahanan terhadap mesin. Aliran air yang terkontrol melalui pencampuran bahan bakar dan udara dari karburator kemudian membagi campuran itu ke setiap silinder dengan merata. Kemudian dialirkan ke badan dinamometer luar dengan gaya sentrifugal (menjauhi pusat putaran). Setalah mengarah ke luar, air dipercepat menuju ke dalam stator dengan jumlah tetap untuk dikeluarkan. Akselerasi dan deselerasi yang terus menerus menyebabkan dynamometer menyerap tenaga yang dihasilkan oleh mesin tersebut.

Komponen integral dari dynamometer adalah sistem akuisisi datanya. Sistem ini biasanya terdiri dari dua unit, yaitu pemegang kendali dan workstation, dihubungkan oleh kabel Ethernet. Pemegang kendali (control unit), sebuah computer desktop yang dioperasikan oleh perangkat lunak berbasis Windows, mengeluarkan perintah ke workstation, sebuah unit yang dioperasikan dengan layar sentuh di dalam mesin. Workstation mengoperasikan sistem control beban presisi dan sistem control throttle, mengumpulkan data, dan mengirimkannya ke pemegang kendali untuk di proses, disimpan, dan dianalisis.

Berikut ini produk engine dynamometer yang tersedia di dynamometerindonesia.com, untuk keterangan lebih lengkap silahkan klik pada produk berikut, untuk lebih detail dan lengkap silahkan anda menghubungi bagian pemasaran kami di [email protected].

Showing 1–9 of 15 results